- 34ºc, Sunny
- Kamis, 28 November 2024
Rabu, (27/10) telah dilaksanakan Kegiatan Forum Konsultasi Publik Pelayanan Kesehatan di RSUD dr R Soedarsono Kota Pasuruan. Kegiatan ini melibatkan dan menghadirkan berbagai kalangan, seperti tokoh masyarakat, camat, lurah, LSM, fasilitas kesehatan tingkat pertama, dan beberapa organisasi kemasyarakatan yang ada di Kota Pasuruan. Narasumber yang hadir adalah Ketua DPRD Kota Pasuruan, Bapak H. Ismail Marzuki Hasan, SE, dan Kepala Dinas Kesehatan Kota Pasuruan, dr Shirley Marlena. BPJS Kesehatan juga turut hadir dalam kegiatan ini. Kegiatan Forum Konsultasi Publik diselenggarakan untuk memperingati Hari Kesehatan Nasional ke-57 Tahun 2021 dengan tema “Sehat Negeriku, Tumbuh Indonesiaku”. Kondisi pandemi Covid19 mendorong RSUD Soedarsono sebagai penyelenggara pelayanan publik, untuk terus berupaya meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan kepada masyarakat melalui berbagai inovasi. Sektor pelayanan kesehatan yang paling terdampak pada situasi pandemi ini, harus siap dengan kondisi fasilitas kesehatan yang dapat menyesuaikan dengan protokol pencegahan covid19, baik bagi pasien, petugas, dan lingkungan rumah sakit, guna meningkatkan mutu pelayanan. Mutu pelayanan kesehatan diberikan secara efektif dan efisien yang berfokus pada kebutuhan dan harapan pasien dan masyarakat. Adapun upaya perbaikan dan peningkatan kualitas mutu pelayanan yang terus diupayakan RSUD Soedarsono, akan selalu menjadi perhatian masyarakat. Maka pada kesempatan kali ini, Forum Konsultasi Publik menjadi wadah bagi masyarakat, dan penyelenggara pelayanan kesehatan untuk berdiskusi mengenai harapan masyarakat terhadap pelayanan kesehatan yang mereka inginkan, khususnya di RSUD dr R Soedarsono.
Fans
Fans
Fans
Fans